Senin, 28 Februari 2011

BAHAYA SEMBELIT (SUSAH BAB)

WASPADAI SEMBELIT YANG TERLALU SERING.
Kita tentu sering atau pernah mengalami kesulitan buang air besar BAB. Tapi kita selalu menganggap ringan penyakit yang satu ini.
Gejala sembelit :
- Sulit buang air besar kurang dari 3 kali seminggu.
- Daerah sekitar perut tegang.
- Perut terasa kembung,penuh atau begah,dan tidak nafsu makan.
- Rasa nyeri saat BAB.
- Teraba masa tinja pd dinding perut.
- Kecepirit ( Soiling ).
- Feses/tinja terasa keras dan kering.
SEMBELIT adalah gangguan pencernaan yang terjadi karena lemahnya gerakan otot usus.
Konstipasi atau Sembelit pada dasarnya adalah kesulitan untuk buang air besar (BAB). Frekuensi BAB normal idealnya 1-2 kali/hari.Walau bukan gangguan yg serius dan bukan merupakan suatu penyakit,tapi kalau kita biarkan berlangsung terus menerus akan menjadi gangguan medis yang sangat serius.Mulai dari kanker usus,gangguan fungsi hormonal,hingga penyakit jantung dan gagal ginjal.Gangguan ini juga bisa menimbulkan beragam penyakit kronis lainnya.Sedikit gambaran,kesulitan BAB dlm waktu lama biasanya akan menimbulkan kebiasaan mengedan saat BAB,hal inilah yang lama kelamaan akan menyebabkankan pelebaran pembuluh darah pada anus yang kemudian akan memicu pembengkakan,pada akhirnya akan timbul tonjolan yg keluar dari anus atau sering disebut WASIR (HEMORRHOID),yang kalau dibiarkan akan pecah dan terjadi pendarahan pd anus.
Selain itu kotoran sisa makanan yang kita konsumsi setiap hari akan mengendap didalam usus yang akan menjadi toxic racun bagi tubuh kita,yang akan memicu beragam sel kanker atau yang biasa disebut Karsinogen.
Sembelit diawali dari bermacam sebab,seperti : Kurang makanan yg berserat, asupan susu formula yg berlebihan,keracunan obat (seperti mengkonsumsi obat utk penyakit Parkinson,hipertensi,kelainanan jantung dan depresi juga obat2 yang mengandung zat narkotika),kelainan metabolic ,usia,kehamilan maupun gangguan psikologis.Kurang olah raga dan duduk terlalu lama juga bisa menyebabkan usus besar kurang bekreja.
Pada umumnya sembelit sudah bisa diatasi dgn memperbaiki pola hidup,makan dan olah raga teratur,konsumsi makanan berserat seperti buah papaya dan sayur,dan biasakan buang air secara teratur,dan yang paling penting adalah tidur yg cukup dan minum air putih yang banyak 6-8gelas/hari.
Jika tahap lanjutan sembelit belum teratasi gunakan obat pencahar secara oral atau dimasukan melalui dubur utk melunakan feses.Saat ini ada banyak obat pencahar yang dijual bebas seperti DULCOLAX yang mengandung bahan Bisacodyl. DULCOLAX adalah salah satu obat pencahar produksi BOEHRINGER INGELHEIM yang aman sesuai hasil dari penelitian clinical study.penelitian oleh KIENZLE-HORN S, Vix JM, Schuijt C,dkk (2006), membuktikan bahwa Dulcolax efektif dan aman dalam memperbaiki frekuensi BAB tanpa ada efek samping yg berbahaya bagi tubuh.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar